Lima Tips Hemat Uang Belanja Bulanan

Berita, Inspiratif984 Views

Karibkerabat.com – Tips hemat uang belanja bulanan menjadi salah satu hal yang diperlukan oleh siapa pun. Siapa sih yang enggak mau hemat uang dan kebutuhannya tetap tercukupi? Tentunya kamu mau bukan?

Namun demikian, keinginan untuk hemat uang belanja terkadang harus dikalahkan oleh perilaku konsumtif yang sangat sulit untuk dihindari. Dengan demikian, penerapan tips hemat uang belanja bulanan menjadi wajib untuk kamu terapkan saat belanja kebutuhan bulananmu.

Pasalnya, gaji atau penghasilan yang kamu miliki pasti ingin kamu gunakan juga untuk kebutuhan lain selain belanja bulanan. Misal untuk menabung, investasi, atau sekedar memberikan self reward untuk diri sendiri.

Untuk memenuhi semua rencana keuanganmu, kamu harus menerapkan beberapa tips hemat uang belanja yang dapat kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Berikut adalah beberapa tips hemat uang belanja bulanan yang dapat kamu terapkan baik kamu masih sendiri ataupun sudah berkeluarga.

Tips Hemat Uang Belanja Bulanan

1. Buat daftar kebutuhan

Hal pertama yang harus kamu hindari untuk menghemat uang belanja bulanan ialah belanja tanpa rencana. Belanja tanpa rencana menjadi salah satu hal yang dapat berpotensi membuat kamu lebih boros.

Berdasarkan hal itu, penting sekali untuk membuat rencana belanja atau daftar kebutuhan saat belanja, baik belanja ke pasar tradisional, mini market, atau ke supermarket sekalipun. Meskipun terkadang mengikuti daftar kebutuhan juga terasa sulit, setidaknya kamu memiliki patokan untuk membeli apa saja yang kamu butuhkan selama satu bulan.

2. Sederhanakan kebutuhan

Kesederhanaan adalah kunci utama yang dapat kamu lakukan agar mampu hemat pengeluaran belanja kebutuhan bulanan. Dengan demikian, sederhanakanlah kebutuhanmu salah satunya dengan merencanakan hidangan yang lebih sederhana.

Jika kamu ingin hemat untuk membeli bahan makanan bulanan, pilihlah beberapa hidangan sederhana namun lezat yang kamu sukai. Biasanya, resep makanan sederhana hanya membutuhkan maksimal lima bahan.

Tips Hemat Uang Belanja Bulanan

3. Beli barang obral atau diskon

Untuk menekan pengeluaran, kamu dapat mempertimbangkan untuk memilih barang obral atau diskon yang biasanya dipanjang di lokasi yang menonjol di seluruh toko.

Namun demikian, perlu diingat agar tetap menghindari perilaku konsumtif saat memilih barang diskonan. Pasalnya, jika kamu tak mampu mengendalikan diri, bisa jadi dengan belanja barang obral atau diskon dapat menjadikan kantongmu jebol.

4. Membandingkan harga

Membandingkan harga menjadi salah satu tips hemat anggaran belanja yang dapat kamu terapkan. Hal ini dapat kamu lakukan karena setiap barang meskipun barangnya sama terkadang memiliki harga jual yang berbeda, baik di pasar tradisional ataupun di supermarket.

Meskipun perbedaannya sedikit, namun perbedaan harganya terjadi di beberapa barang kamu dapat menekan anggaran belanjamu.

Baca Juga: Tips Hadapi Pasangan yang Boros

5. Belanja Online

Belanja kebutuhan sehari-hari saat ini tak hanya dilakukan secara langsung ke pasar tradisional atau supermarket saja, belanja juga kini dapat dilakukan secara online.

Belanja online menjadi salah satu opsi yang dapat kamu pilih untuk menekan angka pengeluaran dengan hemat biaya transportasi dan mengoptimalkan waktu juga. Tak perlu khawatir, belanja online juga biasanya ada diskon atau obral yang bisa kamu jadikan opsi agar tetap hemat anggaran.

Leave a Reply