Karibkerabat.com – Mie adalah salah satu makanan yang sangat populer dan banyak digemari oleh orang Indonesia dan negara-negara di Asia. Tapi kamu harus tahu juga, ternyata di berbagai negara lain, khususnya negara-negara di Asia, mie juga termasuk salah satu makanan yang juga disukai oleh banyak kalangan.
Sebut saja seperti di Korea yang terkenal dengan ramyeon atau di Jepang, udon.
Nah, di artikel ini Karibkerabat mengajak kamu untuk melihat-lihat berbagai macam kreasi mie khas negara-negara kawasan Asia, yang sering dijadikan sebagai kuliner di tempat mereka berada. Hitung-hitung, sebagai referensi buat pecinta mie, kalau sedang berwisata ke sana dan mencari kuliner mie halal yang lezat.
1. Laksa
Laksa ini merupakan mie halal khas negara Singapura. Semangkuk laksa terdiri dari mie, udang, telur, dan tahu sebagai bahannya. Disajikan dengan kuah lezat berbumbu kental, dengan cita rasa perpaduan antara khas Melayu dan Tionghoa. Yang pasti, menyantap mie yang satu ini bakal bikin kamu ketagihan.
Oh iya, sesungguhnya Indonesia juga punya berbagai bahan masakan mie dengan menu laksa yang khas, seperti laksa Bogor dan laksa Betawi. Tapi tentu rasa keduanya pasti berbeda dengan laksa dari Singapura ini.
Tidak hanya kuahnya saja yang terasa lebih berbumbu, mie laksa Singapura juga memiliki campuran isi yang lebih beragam dibanding laksa di Indonesia, yang umumnya hanya terdiri dari oncom atau daging ayam saja.
Selain itu, menu mie laksa dari Singapura ini juga dimasak dengan daun kesum. Daun kesum ini miliki bau dan rasa yang khas sekali, hal ini yang akan memberikan cita rasa berbeda jika menyantap kudapan mie laksa khas Singapura.
2. Pad Thai
Hidangan yang satu ini memiliki cita rasa asam dan manis. Pad Tahi merupakan salah satu menu mie khas Thailand. Terbuat dari bahan tepung beras atau kwetiaw, kemudian disajikan dengan udang, bakso ikan dan cumi, tauge, telur, serta bumbu-bumbu lainnya seperti bawang merah, bawang putih, air asam, jeruk nipis, dan lain-lainnya.
Kalau dilihat dari tampilannya, pad thai mirip banget dengan kwetiaw goreng khas Indonesia. Namun kalau sudah mencicipi, dijamin kamu pasti bakal langsung tahu dimana perbedannya.
Kwetiaw Indonesia lebih didominasi dengan rasa yang asin dan gurih, tapiu pad thai ini punya rasa asam dan manis yang akan memberikan sensasi kenikmatan tersendiri di lidah.
3. Pho
Sudah pernah dengar tentang mie kuah khas Negara Vietnam yang bernama pho? Mie yang satu ini tidak hanya populer di Vietnam saja, tapi ketenaran dan kelezatannya juga sudah mendunia karena rasanya yang lezat sekali. Bahkan, di Indonesia saja restoran-restoran menu khas Vietnam selalu memasukkan makanan yang satu ini ke dalam list menu restoran mereka.
Nah, pho sendiri adalah menu mie yang memiliki kuah kaldu yang terasa yummy. Sebabnya dikarenakan , letak kenikmatan pho yang membedakan mie tersebut dari mie lainnya memang terdapat pada kuahnya yang terasa khas. Gimana tidak? Kuah kaldu pho sendiri terbuat dari rebusan tulang sapi, yang diberi bumbu bawang merah serta jahe, dan dimasak di atas arang selama kurang lebih delapan jam.
Semangkuk mie pho biasanya disajikan dengan irisan daging sapi, bakso, dan disiram dengan kuah kaldu bening beraroma harum, yang pastinya bakal bikin kamu ketagihan memakannya.
4. Ramyeon
Ramyeon sebenarnya merupakan ramen atau mie instan versi negara Korea. Karena rasanya yang lezat dan nikmat serta harganya yang murah, ramyoen menjadi salah satu makanan instan yang paling banyak dikonsumsi orang Korea.
Bahkan kalau kamu suka menonton drama atau film Korea, kamu pasti akan selalu menemukan jenis makanan yang satu ini dalam setiap tayangan-tayangan yang kamu tonton.
Berbeda dengan mie instan Indonesia yang umumnya memiliki rasa gurih, ramyeon Korea lebih cenderung mempunyai rasa pedas yang begitu kuat. Karenanya, bagi kamu yang suka dengan mie instan pedas, kamu pasti akan langsung jatuh cinta dengan ramyoen khas Korea ini.
Oh iya, meniu mie ramyoen juga punya bermacam-macam varian rasa, mulai dari seafood, kimchi, sapi, serta ayam. Tapi yang lebih uniknya, kalau di negara Korea sendiri, ada beberapa restoran yang menawarkan berbagai varian rasa khusus untuk orang vegetarian, seperti rasa tomat, wortel, dan bawang. Penasaran kan seperti apa rasanya ramyeon asal Korea ini?
5. Udon
Siapa yang tidak kenal dengan makanan mie udon? Udon ini merupakan kreasi makanan mie khas Jepang yang sangat terkenal dan sudah sangat mendunia. Bahkan, di Indonesia saja udon cukup populer dan menjadi menu khas restoran Jepang yang paling banyak disukai oleh banyak kalangan, selain sushi dan ramen tentunya.
Nah, dari segi penyajiannya udon sendiri sebenarnya tidak jauh berbeda dengan mie ramen. Disajikan dengan bermacam-macam kuah seperti kaldu atau kari yang terasa khas, dan diberi topping irisan daging sapi, ayam dan telur, jamur, atau topping lainnya membuat udon terasa berbeda di lidah adalah dari bentuk mie-nya sendiri.
Kalau mie ramen umumnya terasa sama dengan mie di Indonesia, sedangkan mie udon sendiri memiliki tekstur yang terasa lebih tebal dan kenyal. Jadi saat kita menyantap udon, akan merasakan campuran antara kuah yang gurih dan lezat sekaligus mie yang terasa lembut di mulut saat menyantapnya.