5 Tips Aman Minum Kopi Bagi Penderita Gerd Ini Bisa Dicoba

Kesehatan217 Views

Tips aman minum kopi bagi penderita GERD ini penting untuk kamu ketahui, terutama bagi yang saat ini sedang mengalaminya agar tetap bisa menikmati segelas kopi.

Karibkerabat.com – Kopi merupakan minuman yang banyak dimintai oleh sejumlah orang. Bahkan, bila tidak minum kopi, rasanya seperti ada yang kurang.

Namun, tidak semua orang bisa dengan nyaman menyeruput segelas kopi dan menikmatinya baik yang ia buat sendiri atau yang ia pesan dari coffee shop.

Bagi sebagian orang yang memiliki permasalahan lambung seperti GERD kerap kali merasakan sesuatu yang tidak nyaman setelah menyeruput segelas kopi.

GERD merupakan salah satu penyakit lambung yang membuat seseorang tak lagi bisa menikmati kopi. Tanda umum seseorang mengalami GERD ialah mulut terasa masam disertai dengan rasa perih di dada hingga ke tenggorokan.

Pengertian GERD

Tips Aman Minum Kopi Bagi Penderita Gerd

GERD (gastroesophageal reflux disease) merupakan gejala kerusakan yang terjadi dalam lambung atau sistem pencernaan, di mana asam lambung dan isi perut mengalir kembali ke kerongkongan.

Katup atau sfingter yang terletak di kerongkongan bagian bawah yang pada normalnya ia akan terbuka untuk memungkinkan makanan serta masuk menuju lambung.

Kemudian, setelah makanan dan minuman tersebut masuk, katup ini akan secara otomatis tertutup kencang guna mencegah is lambung kembali ke kerongkongan.

Namun, pada penderita GERD, katup ini justru melemah sehingga tidak dapat menutup kembali dengan baik.

Hal itu kemudian dapat memicu isi lambung yang berisi makanan dan asam lambung naik kembali ke kerongkongan. Jika hal demikian terus terjadi, lapisan kerongkongan akan mengalami iritasi hingga peradangan dan lama kelamaan menjadi lemah.

GERD pada umumnya dipicu oleh makanan dan gaya hidup tertentu. Diantara makanan yang menjadi penyeban GERD antara lain kopi, cokelat, makanan asam, makanan pedas, makanan berlemak, dan alkohol.

GERD juga terntata bisa diatasi yakni dengan menurunkan berat badan, olahraa secara rutin dan teratur, serta meninggikan bantak ketika tidur.

Jenis Kopi yang Aman untuk Penderita Asam Lambung Seperti GERD

Tips Aman Minum Kopi Bagi Penderita Gerd

Nah, bagi kamu yang menderita asam lambung atau GERD menjadi hal yang sangat penting untuk mengetahui jenis kopi apa yang tepat untuk penderita gangguan asam lambung seperti GERD.

Dalam hal ini, kamu perlu mengetahui bahwa kopi merupakan jenis minuman yang memiliki sifat asam, yang mana melalui sifat asam tersebutlah ia akan berdampak timbulkan asam lambung secara signifikan.

Namun demikian, setiap jenis kopi memiliki perbedaan tingkat keasamannya masing-masing sehingga ada jenis kopi yang aman bagi penderita asam lambung.

Adapun salah satu jenis kopi yang aman untuk dikonsumsi bagi penderita asam lambung ialah kopi arabika. Kopi arabika merupakan jenis kopi yang tingkat keasamannya lebih rendah dibandingkan dengan kopi robusta.

Disamping itu, kopi jenis arabika juga memiliki kadar kafein yang rendah sehingga aman dikonsumsi oleh penderita asam lambung termasuk GERD.

Selain itu, jenis kopi yang aman bagi penderita asam lambung berikutnya ialah kopi dark roast. Kopi dark roast adalah kopi yang diroasting menggunakan suhu tinggi.

5 Tips Aman Minum Kopi Bagi Penderita Gerd

Tips Aman Minum Kopi Bagi Penderita Gerd

Penderita GERD masih bisa minum kopi dengan catatan ia harus menghindari berbagai hal yang menjadi pemicu lain munculnya gejala asam lambung.

Berikut adalah beberapa tips aman bagi penderita GERD agar bisa tetap menikmati kopi.

1. Memilih Kopi yang Tepat

Cara pertama yang bisa dilakukan penderita GERD agar tetap aman menikmati kopi ialah memilih kopi yang tepat. Dalam hal ini penderita GERD dapat memilih kopi dengan kadar asam yang rendah seperti halnya jenis kopi Arabika.

Kopi arabika dikenal sebagai kopi yang rendah kadar asam yang dimilikinya, selain itu kopi ini juga dikenal sebagai kopi yang memiliki kadar kafein yang rendah sehingga aman bagi penderita GERD untuk mengonsumsinya.

Selain bisa menghindari gejala penyakit asam lambung, kopi rendah asam juga dapat membantu gejala Sindrom Iritas Usus atau Irritable bowel syndrom (IBS). Hal itu dikarenakan jenis kopi ini lebih lembut dan aman bagi sistem pencernaan.

Namun demikian, dengan semua kebaikan dan manfaat yang dimilikinya, jenis kopi yang kadar asamnya rendah tetap bisa mempertahankan manfaat kafeinnya.

2. Atur Pola Konsumsi Kafein dengan Baik

Agar tetap aman menikmati kopi, aturlah pola konsumsi minuman jenis kopi ini sehingga tidak berlebihan dalam mengonsumsinya. Menurut Food and Drug Administration AS, batas konsumsi kafein orang dewasa yang sehat ialah 400 mg per hari atau setara dengan sekitar 4 cangkir kopi.

Dalam hal ini, manfaat kandungan kafein yang ada dalam kopi dapat dirasakan ketika kamu mampu mengonsumsinya dengan takaran yang tepat. Disamping itu, mengonsumsi kopi dengan teratur dan tidak berlebihan juga dapat menjadikan kamu terhindari dari caffeine withdrawal ketika berhenti mengonsumsi kopi.

3. Gunakan Metode Brewing yang Berbeda

Metode penyeduhan yang tepat dapat menjadikan kopi lebih aman untuk dikonsumsi oleh penderita GERD. Nah, agar tetap aman hindarilah mengonsumsi kopi dengan metode penyeduhan seperti espresso atau french press, hal itu dikarenakan metode tersebut dapat menyebabkan kepkaan dan mulas.

Adapun cara yang dapat dilakukan untuk menyeduh kopi ialah dengan menggunakan saringan saat menyeduhnya. Hal ini dapat memungkinkan adanya lebih banyak minyak pemicu gejala seperti sakit maag yang tertahan dalam saringan tersebut.

Di samping itu, cara yang aman untuk menyeduh kopi ialah dengan menurunkan suhu air saat menyeduhnya. Beberapa ilmuan mempercayai bahwa menyeduh kopi dengan suhu yang lebih rendah dapat mengurangi kemungkinan timbulnya mulas.

Suhu air yang lebih panas saa menyeduh kopi dapat menyebabkan reaksi kimia yang lebih besar, karena mengaktifkan minyak dalam biji kopi lebih banyak sehingga memicu terjadinya mulas.

4. Tambahkan Soda Kue

Soda kue dipercayai dapat menetralkan keasaman kopi secara alami. Pada umumnya, soda kue memikiki pH 9, agar tepat aman mengonsumsi kopi kamu dapat menambahkan soda kue sekitar seperempat sendok teh ke dalam bubuk kopi. Hal ini dapat mengurangi senyawa yang menjadi pemicu gangguan pada lambung.

Baca Juga: Ide Resep Makanan untuk Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

5. Hindari Penambahan Bahan yang Menyebabkan Inflamasi

Munculnya gejala GERD bisa jadi dikarenakan kamu mengonsumsi kopi dengan menambahkan gula, krim, dan susu. Susu dan krim tinggi lemak dikenal sebagai pemicu heartburn atau GERD, dan keduanya buruk untuk semua tingkat intoleransi laktosa.

Untuk itu, cobalah secangkir kopi tanpa diberi susu atau gula agar tetap aman. Dan pilihlah jenis kopi yang kadar asamnya lebih rendah supaya lebih aman saat kamu konsumsi.

Leave a Reply